Yang harus dipersiapkan sebelum memulai instalasi :
USB Drive (Flashdisk)Universal USB Installer.
Deepin.iso
Buat partisi baru.
Bila belum mengerti yang dimaksud partisi, temukan definisinya di Yang Dimaksud Partisi (Partition)
Untuk membuat partisi baru, silahan kunjungi Cara Membuat Partisi.
1. Buat bootable dengan Universal USB Installer(UUI).
2. Masuk ke-BIOS dan setting Bootnya.
3. Pilih bahasa yang akan digunakan.
4. Isi Username, Nama PC, dan Password.
5. Pilih lokasi dimana anda berada.
6. Pilih ke partisi yang sudah dibuat tadi.
Jika ingin instal langsung, klik Install pada partisinya.
Jika ingin mengubah ruang/drive yang akan digunakan, Expert mode yang ada di sebelah kanan atas.
7. Untuk menyeting Expert mode, pilih partisi yang digunakan, klik New Partition.
Gunakan partisi pertama untuk membuat ruang Swap,
pada umumnya menentukan swap sebesar 2x besar ram yang digunakan,
contoh jika menggunakan ram 2 GB maka besar swap 4 GB dst. Buat partisi
selanjutnya untuk membuat drive (/) .
8. Setelah selesai, klik install. Jika muncul sebuah pesan klik OK.
9. Tunggu hingga proses instalasi selesai.
10. Setelah selesai, buka terminal dan ketikkan :
$ sudo apt-get update
$ sudo apt-get upgrade
$ sudo apt-get dist-upgrade
$ sudo apt-get upgrade
$ sudo apt-get dist-upgrade
NB : ketikkan tanpa tanda $.
ٱلْحَمْدُ لِلَّهِ رَبِّ
ٱلْعَٰلَمِين